Ini Dia 13 Aplikasi Unik Android Yang Wajib Kamu Coba
Aplikasi Unik Android - Seiring perkembangan teknologi di dalam toko Google Play semakin banyak macam dan jenis aplikasi yang tersedia yang bisa didapat oleh semua pengguna Android secara gratis. Baik aplikasi-aplikasi yang bersifat edukatif maupun tak jarang terdapat banyak sekali aplikasi yang sifatnya sebagi bahan hiburan untuk para pengguna Android. Kemudahan dalam penerapan serta pemnggunaan sebuah aplikasi dan dilengkapinya dengan fitur-fitur yang menarik adalah sebuah daya magnet tersendiri yang mampu mengundang banyak pengguna Andoid mengaplikasikan sebuah aplikasi pada Android yang mereka miliki.
Bukan hanya dari jenis game-game yang ada. Seseungguhnya banyak sekali aplikasi-aplikasi yang cenderung aneh akan tetapi memilki nilai-nilai humoris untuk para pemakainya. Dimana aplikasi-aplikasi tersebut kami masukkan dalam jenis aplikasi unik Andoid yang dapat diterapkan di dalam sebuah Android. Barangkali ada beberapa aplikasi tersebut selama ini belum pernah anda coba pada Android yang anda milki. Oleh karena itu untuk merasakan dan mengetahui keunikan dari aplikasi- aplikasi tersebut andapun bisa mengunduhnya di toko Google Play lalu menginstalnya pada Android anda. Aplikasi-aplikasi tersebut adalah :
1.OMNI SWIPE
Aplikasi ini adalah sebuah aplikasi yang dulunya dikenal dengan nama LAZY SWIPE. Aplikasi ini memilki keunikan yang dapat nenbantu memudahkan para pengguna Android untuk melakukan navigasi maupun dalam mengakses beberapa aplikasi yang ada di dalam Android itu sendiri. Seperti untuk mengakses aplikasi-aplikasi favorit, pemberitahuan, kontak dan aplikasi untuk pengaturan Android. Penggunanan OMNI SWIPE sangat simpel, kita dapat mennggunakannya dengan mengusap layar satu kali dari bagian yang sudah ditentukan. semisal pada pojok kanan atau pada pojok kiri dari layar Android tersebut.
2. PHOTO MATH
Photo Math adalah sebuah aplikasi yang juga memilki keunikan tersendiri. Dimana aplikasi ini akan bersifat edukatif terhadap para penggunanya, yang memungkinkan kita untuk memecahkan rumus matemateka dasar. Sperti angka desimal, aritmateka, angka-angka pecahan, persamaan linier adan berbagai fungsilogaritma. Aplikasi Photo Math sendiri adalah sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh MICROBLINK. Sisi keunikan aplikasi ini terletak pada kemampuannya untuk menjawab sebuah soal matematika dengan cara memotret soal tersebut. Dan kemuadian secara otomatis aplikasi Photo Math akan menjwabnya dengan disertai penjelasan-penjelasan secara rinci. Selain unik, sesungguhnya aplikasi ini juga merupakan sebuah aplikasi yang ajaib.Untuk anda yang saat ini masih duduk dalam bangku sekoalah, aplikasi ini akan tepat untuk anda gunakan pada Android yang anda milki.
3. BEAUTYPLUS - MAGICAL CAMERA
BeautyPlus-Magical Camera adalah sebuah aplikasi yang ditujukan untuk para penggila foto selfie. Di beberapa negara Asia seperti Jepang, Malaysia, Thailand, Korea serta Taiwan aplikasi ini sangat digemari dan tidak kurang dari 40 juta orang telah menggunakannya. Hal tersebut karena aplikasi tersebut sangat lihai dalam mengolah dan mengedit sebuah foto. Dengan menggunakan aplikasi ini kita dapat menyempurnakan foto dengan berbagai fitur-fitur yang dimilkinya. Seperti fitur penghalus wajah, penghapus noda-noda yang ada di wajah, menghaluskan kulit, menhapus lingkaran hitam pada wajah dan menghilangkan kerutan-kerutan pada kulit wajah. Untuk merasakan keunikannya silahkan anda coba aplikasi ini dengan mengunduhnya di toko Google Play terlebih dahulu secara cuma-cuma.
4. SNAPSEED
Tidak jauh dengan BeautyPlus- Magical Camera, aplikasi snapseed sesungguhnya memilki keunikan dalam mengolah sebuah foto. Snapseed juga menawarkan berbagai fitur dalam mengedit sebuah foto, seperti fitur glamour, lens blur, toal contrast, HDR Scape, vintage, drama, tune image, crops dan juga rotate. Cara menggunakannyapun sangat simpel, yaitu dengan cara menyentuh layar kekanan, ke atas, ke bawah maupun ke kiri dalam melakukan editing terhadap sebuah foto.
5. HIJAB MAKE UP SALON
Hijab Make Up Salon merupakan sebuah aplikasi yang bersifat menghibur kepada para penggunanya. Dimana dalam aplikasi ini terdapat sebuah ilustrasi seorang wanita yang berhijab. Dan kita akan dberi keleluasaan dalam merubah dandanan dari sosok perempuan yang berhijab tersebut, seprti memberikaneyeshadow, lipstik, maskara serta jenis make up lainnya. Berbagai tipe dandananpun tersedia di dalam aplikasi ini, seperti ada 10 jenis jilbab yang dapat kita pilih, 3 macam gaya eyeshadow, 6 pilihan alis mata dan terdapat 4 pilihan maskara. Setelah kita selesai dengan pengeditan selanjutnya kitapun dapat membagikannya foto tersebut pada media sosial ataupun menjadikan foto tersebut menjdai sebuah foto profil kita.
6. APPLOCK
Applock adalah sebuah aplikasi unik Android yang bersifat memberikan keamanan terhadap beberapa aplikasi yang terdapat di dalam sebuah Android. Dimana dengan aplikasi Applock kita dapat mengunci semua daftar kontak, sms, gmail, facebook, galery yang kita miliki serta daftar panggilan yang ada pada Android kita. Kehadiran ini akan mampu memberikan kenyamanan bagi para penggunanya karena akan melindungi privasi yang kita miliki. Denagn menggunakan Applock maka kita tidak perlu lagi merasa khawatir maupun merasa canggung apabila ada seorang teman yabg ingin meminjam Android kita. Tidak perlu khawatir lagi, karena privasi kita telah dicover oleh Applock. Dalam penerapannya Applock akan memerlukan sebuah kata sandi dalam metode pemakaiannya.
7. WP8 LAUNCHER
WP8 Launcher merupakan sebuah aplikasi yang termasuk unik, karena dengan aplikasi ini kita akan mampu merubah tampilan antar muka sebuah Android sama persis dengan tampilan antar muka yang dimilki oleh sebuah Smartphone Windows Phone. WP8 Laucher bisa dianggap sebagai aplikasi laucher Android yang ada pada saat sekarang, karena melalui aplikasi ini para pengguna Android dapat dengan leluasa mengubah jumlah baris kontak yang disesuaikan dengan aplikasi favorit, dan juga mampu mengubah tampilan menu dasar seperti layaknya yang terdapat pada Windows Phone. Jika ingin merasakan keunikannya maka dapat anda terapkan aplikasi ini pada Android yang anda milki.
8. MUSIC MATCH MUCIC & LYRICS
Music Match merupakan sebuah aplikasi pemutar music tercanggih pada saat ini. Memilki kemampuan-kemampuan yang tidak dimilki oleh aplikasi pemutar music lainnya. Kemampuan unik yang dimilki oleh Music Match antara lain mampu menampilkan lyric lagu Indonesia yang kita putar, bisa dipadukan dengan aplikasi pemutar musik lainnya yang belum memilki fitur untuk menampilkan lyric lagu, mendukung snartwatch android wear serta Android TV. Untuk merasakan kehebatan dari aplikasi ini, tidak salahnya apabila sekarang mencoba aplikasi ini pada Android yang anda miliki.
9. KURIO
Kurio merupakan sebuah aplikasi yang mampu memberikan kebutuhan informasi dan berita pada semua penggunanya. Meski Kurio adalah sebuah aplikasi yang dibentuk oleh developer dalam negeri akan tetapi aplikasi ini memiliki sebuah keunikan dimana Kurio mampu menyuguhkan berita-berita update dari segala penjuru dunia. Bagi anda yang ingin mendapatkan berita-berita terbaru yang ada diseluruh dunia, maka aplikasi Kurio ini merupakan sebuah aplikasi yang tepat untuk anda gunakan. Dimana di dalam Kurio akan tersaji berbagai macam berita dengan menggunakan bahasa Indonesia, dan senua berita yang ditampilkan memilki keakuratan yang tinggi karena berasal dari sumber-sumber yang terpercaya.
10. GHOST RADAR
11. SPARK
Aplikasi Spark merupakan sebuah aplikasi unik Android yang memilki fungsi untuk mengamankan privasi yang kita miliki pada sebuah Android. Akan tetapi model pengamanan yang ditampilkan sangatlah unik. Semisal kita suatu saat lupa meninggalkan Android kita, dan kemudian ada salah seorang teman kita ingin menyentuh dan membuka Android kita maka secara otomatis Android kita akan menampilkan gambar-gambar yang menakutkan dan menyeramkan. Sehingga seseorang yang akan menyentuh dan membuka Android kita akan merasa kaget sekaligus merasa takut saat melihat tampilan yang ada pada alayar Android kita. Ingin merasakan keunikannya? Anda sekarangpun bisa menggunakan aplikasi ini pada Android yang anda miliki sekarang juga.
12. ZOMBIFY
Zombify adalah sebuah aplikasi dengan memilki keunikan dalam sarana mengedit sebuah foto. Bila pada umumnya kita mengedit foto bertujuan ingin menampilkan foto tersebut agar terlihat lebih bagus dan lebih terasa indah bila dilihat, maka akan sebaliknya apabila kita mengedit sebuah foto dengan menggunakan aplikasi Zombify ini. Foto yang akan ditampilkan oleh Zombify akan terlihat serem, dan akan terlihat berantakan dan sangat menakutkan apabila kita melihatnya. Ingin tahu seberapa keunikan aplikasi ini? Coba anda instal aplikasi Zombify ini pada Android yang anda miliki sekarang.
13. PIMPLE POPPER
Aplikasi Pimple Popper merupakan aplikasi sebuah permainan. Diamana perminan yang ditampilkan adalah sebuah permainan yang unik. Dimana kita dituntut untuk memencet adanya jerawart yang ada pada wajah yang dilengkapi dengan berbagai efek suara yang lucu dan asyik. Aplikasi ini dapat kita gunakan dalam mengisi waktu senggang yang kita miliki, yang dapat negusir rasa kebosanan saat kita menunggu seseorang ataupun sebagai sarana untuk refresing. Pengen menjajal keunikan permainan yang ditampilkan Pimple Popper? Gunakan aplikasi ini pada Android yang anda miliki sekarang juga!
Nah, itulah 13 aplikasi unik Android yang memang benar-benar memilki keunikan serta keanehan tersendiri. Apabila saat ini anda belum pernah mencoba mempergunakan aplikasi-aplikasi tersebut di atas maka mungkin sekarang andapun dapat mencobanya, dengan mengundunya terlebih dahulu pada toko Google Paly secara gratis. Semoga apa yang LASKAR GADGET sampaikan pada kesempatan kali ini dapat berguan untuk anda semua.
Comments
Post a Comment